Sabtu, 30 Maret 2013

Seiko 6106-8120 -- Di Batas Senja

Penggemar SeiDive, rasanya kurang lengkap bila belum mengoleksi yang satu ini: Seiko Diver 6106-8120. Arloji ini terlahir sebagai pendamping SeiDive generasi 6105. Lihatlah desain ring bezel dengan gerigi khasnya.. Ring belum menggunakan "teknologi" click ball, melainkan masih memanfaatkan energi tekanan antara ring dan case.

Diproduksi pada tahun 1960an, SeiDive yang sudah memasuki usia vintage (di atas 40 tahun) ini tampil dengan kesegaran di batas senja: dial, hands dan insert memiliki catatan penuaan. Movement berjalan normal, bezel berputar lancar.. All original. Lihat gambarnya deh, dijamin mata sukar berkedip...

Berminat?
Harga Rp SOLD
Call: 0813.1143.5481
COD: Mampang Prapatan, Jakarta Selatan











Jumat, 29 Maret 2013

Seiko 4205-0155 -- Perenang No. 4205

Penyuka orisinalitas, ada nih pelepas dahaganya: Seiko Diver 4205-0155. Arloji berukuran mid-size yang tampil secara natural dengan dial, hands, insert dan bodi nyaris tak tersentuh peralatan kecantikan.

Di usianya yang tidak muda, "perenang" ini masih menyisakan otot yang kuat: movement berjalan normal, bezel klik dengan mantap dan crown mengunci rapat. Sesekali, bolehlah diajak icip-icip di kolam air...

Berminat?
Harga: Rp SOLD
Call: 0813.1143.5481











Seiko 6105-8110 -- Oma Seksi

Oma yang satu ini belum tentu dikenal sebagai perenang, apalagi bergelar jempolan. Mungkin juga bukan peserta kejuaraan renang dunia, atau bahkan malah tak pernah sama sekali menginjak gelanggangnya... tapi banyak pria menobatkannya sebagai the most wanted "swimmer" on earth. Predikat itu, meski mungkin hanya diucapkan di dalam hati, telah disematkan oleh para pemburunya di seantero jagad raya.

Tampil dalam kondisi tubuh yang seluruh lekuknya masih terlihat seksi: bodi licin, cushion, back case yang juga masih terlihat kilau dengan garis-garis rambut karena pemakaian normal. Kaca dome bawaan arloji dengan beberapa garis di permukaannya, dial-hands-insert after market.

Mesin 6105 berjalan normal dan akurat, crown mengunci rapat dengan cara buka dan mengunci sesuai spesifikasi pabrik: tarik sekali mengeset tanggal, tarik dua kali untuk mengatur waktu. Tekan kembali dan putar sesuai petunjuk panah di crown untuk mengunci. Byur...

Harga: Rp SOLD
Call: 0813.1143.5481
COD Mampang Prapatan, Jakarta Selatan 







Rabu, 27 Maret 2013

Orient Multiyear Calender Gold - Masa Keemasan

Pilih jas terbaik, dasi paling sip, sepatu paling mengkilap, rambut jangan lupa dipoles dengan pengeras. Eits, coba lihat pergelangan tangan Anda... Lingkarkan dengan Orient Multiyear Calendar berbodi yang diselimuti lapisan emas 20 micron yang sukar ditemui, nikmati masa keemasan yang sedang Anda jalani. Meeting dengan rekan bisnis atau berada di tengah pesta, mengangkat gelas berisi wine dengan tiga jari pun semakin mantap. Ting...

All orig dengan crown dan sebagian kecil bodinya yang mulai terkikis oleh waktu--menunjukkan pengalamannya yang tinggi di ruang-ruang pertemuan penting. Seluruh atributnya berfungsi secara sempurna: dial tahun yang berputar lancar dan mesin model putar yang akurat.

Berminat?
Harga: RpSOLD
Call: 0813.1143.5481
COD: Mampang Prapatan, Jakarta Selatan









Orient Diver -- Raft Man!

Ingin terlihat "keras", pribadi yang konsisten dan tak kenal kompromi, gigih dan maju terus pantang menyerah? Orient Diver berukuran mid-size, setara SeiDive 4205, rasanya cukup mampu menggambarkan penggunanya seperti uraian di atas.

Bodi kokoh, case dengan kondisi yang nyaris tak tersentuh oleh cairan pengilap, menebalkan kesan bahwa arloji ini mempunyai pengalaman yang panjang saat melingkar di tangan penggunanya. Insert, hands dan dial yang menua secara alami, menguatkan kesan itu. Case semakin terlihat garang lantaran bentuknya yang tinggi dengan desain ring bezel bergurat kasar. Mesin berjalan normal, crown mengunci rapat, bezel klik-klik-klik!

All original, cushion body... raft man!

Harga: Rp SOLD
Call: 0813.1143.5481
COD: Mampang Prapatan, Jakarta Selatan









SeiDive 7002-JDM

Bagaimana membuat arloji yang kelak menjadi cikal bakal the most wanted SeiDive watch di masa depan ini, tampil gemilang seperti masa lalunya dulu, dengan penampilan sedikit berbeda ketimbang saudara-saudaranya? 

Light custom, itulah pilihannya. Buka kaca dan diganti dengan model cembung.. Itu saja? Tentu tidak. Menelanjangi seluruh tubuh hingga memisahkan komponen-komponen mesin untuk dibersihkan dan dirakit ulang, adalah keinginan Dody Wijaya, pemiliknya. Inilah hasil akhirnya..

Seiko Diver 7002-7001 (Japan Domestic Market)
Case: original, polished
Glass: bubble glass (dome on top)
Dial: after market
Hands: after market
Crown: original
Insert: after market
Movement: original 7002, overhaul, oily
Strap: rubber, after market

Enjoy the pict!










Citizen Junior, Juragan Cilik

Diproduksi antara 1958-1961, ditujukan untuk eksekutif kelas menengah--sebutlah juragan cilik--yang memiliki persepsi tinggi soal arloji. Dua hal ini ditunjukkan melalui diameternya yang berukuran sedang, melambangkan usia konsumen yang dibidik-- dan case berlapis emas, yang menunjukkan tingginya tingkat selera konsumen yang potret.

All original, dengan dial dan hands yang masih licin, paling tidak untuk arloji yang sudah berusia mendekati 70 tahun...

Enjoy the pict!











Sabtu, 23 Maret 2013

Arloji Butik

Jepara terkenal dengan ukir-ukiran, Italia lekat dengan sebutan negara yang piawai membuat sepeda motor buatan rumahan, Swiss kondang dengan hasil kerajinan arloji. Royal Geneva merupakan satu dari sejumlah produsen rumahan (butik) yang diproduksi jauh dari kebisingan mesin-mesin industri.

Arloji seri diver buatan tahun 1960an ini terlihat sebagai pekerja keras: case penuh dengan garis-garis usia, begitu pula dengan mikanya yang retak seribu. Kendati demikian, dial hitam dengan jarum detik berwarna merah menyala tak mampu membendung hasrat untuk tidak mencuri pandang.

Harga: Rp sold.
Call: 0813.1143.5481
COD: Mampang Prapatan, Jakarta Selatan







Primitif Prancis-Swiss

Arloji yang membangunkan adrenalin: hands model panah dan berbingkai silver doff, dial dengan index mark balok berpadu angka-angka--khas gaya militer. Desainnya sendiri terlihat tradisional, ada yang menyebutnya sebagai primitif karena hands model panah yang banyak dipakai di era sebelum tahun 1960.

Mortima adalah arloji milik perusahaan Prancis, Cattine & Cie, yang kemudian bermigrasi ke Swiss. Mortima berhenti berproduksi setelah era arloji bermesin quartz tumbuh subur di awal tahun 1980, namun hingga saat ini Cattin & Cie masih membuat arloji secara personal, berdasarkan pesanan. Citranya sebagai butik arloji pada saat ini, membuat hasil kerajinan tangannya di masa lalu semakin bernilai.

Harga: sold
Call: 0813.1143.5481
COD: Mampang Prapatan, Jakarta Selatan






Citizen Diver Military Dial


Ingin tampil seperti keluar dari pabriknya dulu, namun dengan penampilan yang berbeda. Begitulah pesan singkat dari Dody Wijaya, pemiliknya yang tinggal di Surabaya. Tak ada cara lain kecuali membuka seluruh body part untuk dibersihkan dan tubuhnya dibuat licin seperti sediakala.

Case: polished and buffed
Kaca: original, polished
Dial: Citizen military cal 8200, original
Hands: Citizen diver, after market
Crown: Citizen ProMaster, original
Insert: GMT after market
Strap: Zulu canvas green

Enjoy the pict!